Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Lokasi Usaha Bisnis di Kabupaten Pangkep Menggunakan Metode Topsis
Nurfaizah Nurfaizah(1*); Harlinda Harlinda(2); St. Hajrah Mansyur(3);
(1) Universitas Muslim Indonesia
(2) Universitas Muslim Indonesia
(3) Universitas Muslim Indonesia
(*) Corresponding Author
AbstractKeberadaan usaha retail di Kabupaten Pangkep terdiri dari retail modern dan retail tradisional namun pemerintah desa belum memiliki sistem yang dapat membantu dalam menentukan keputusan yang tepat sesuai dengan kriteria yang diinginkan oleh calon pelaku usaha sehingga dalam membangun usaha atau bisnis tersebut tentunya perlu menyesuaikan dengan lahan dan jenis usaha yang akan dibangun.Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sistem pendukung keputusan dalam penentuan lokasi usaha bisnis retail modern dan tradisional di Kabupaten Pangkep menggunakan metode TOPSIS dengan model prototype. Metode TOPSIS digunakan sebagai dasar pada konsep dimana alternatif terpilih yang terbaik tidak hanya memiliki jarak terpendek dari solusi ideal positif, namun juga memiliki jarak terpanjang dari solusi ideal negatif. Pengambil keputusan mempunyai 7 alternatif yaitu Sibatua, Bonto Perak, Anrong, Appaka, Teko Labbua, Jagong, Tumampua, Padoang Doangan, Mappasaile, Pabundukang, dan 4 kriteria yaitu keamanan, luas lahan, tingkat akses, dan keadaan tanah. Hasil penelitian dari 10 data dari calon pelaku usaha menunjukkan bahwa lokasi usaha bisnis yang cocok dibangun 6 retail modern dan 4 retail tradisional.
|
Article MetricsAbstract view: 15 times |
Digital Object Identifier![]() |
Cite |
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2025 Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.